Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Buis spinal apa ya?


Spinal anestesi

    
    Bius Spinal adalah salah satu metode pembiusan yang diberikan dengan menyuntikan obat ke dalam cairan cerebro-spinal/kebagian tulang belakang. Bius spinal dengan teknik ini mudah dilakukan dan memiliki potensi untuk memberikan kondisi operasi yang sangat baik untuk operasi dibawah pusar(umbilikus). Bius spinal ini dianjurkan unutk operasi dibahwa pusar misalnya, operasi hernia, ginekologi, dan operasi urologi dan setiap operasi perineum atau alat kelamin. Semua operasi pada kaki, tapi amputasi mungkin tidak sakit, mungkin hal ini merupakan pengalaman yang tidak menyenangkan untuk pasien yang dalam kondisi terjaga. Dalam situasi ini dapat mengg
abungkan teknik spinal dengan pembiusan total.

        Bius spinal sangat cocok untuk pasien yang berusia tua dan orang-orang dengan penyakit sistemik (Penyakit berat) seperti penyakit kronis, hati, ginjal, dan gangguan endokrine seperti diabetes. Banyak pasien dengan penyakit jantung ringan mendapat manfaat dari vasodilatsi yang menyertai anestesi spinal kecuali orang - orang dengan penyakit katub pulmonalis atau hipertensi tidak terkontrol. Sangat cocok untuk menangani pasien dengan trauma yang telah mendapatkan resusitasi yang adekuat dan tidak mengalami hipovolemik.

        Artinya untuk pembiusan dengan teknik spinal biasanya diindikasikan untuk pasien dengan penyakit penyerta, namun tentunya dengan pertimbangan yang telah ditentukan oleh setiap dokter anestesi. Mungkin untuk teknik pembiusan pasien banyak hal - hal yang harus dipertimbangkan. Ada beberapa hal terkait dengan pembiusan spinal.

Indikasi/ Bius Spinal Untuk Kasus Seperti :

  1. Operasi pada bagian bawah 
  2. Operasi Panggul
  3. Tindakan sekitar rektum perineum
  4. Bedah SC
  5. Bedah Urologi atau bedah sistem perkemihan
  6. Bedah abdomen bawah

Kontra Indikasi/ Pasien yang tidak bisa dilakukan bius spinal pada kasus :

  1. Pasien menolak.
  2. Terdapat infeksi pada daerah yang akan dilakukan penyuntikan.
  3. Pasien yang mengalami perdarahan hebat
  4. Tekanan intrakranial meningkat
  5. Fasilitas resusitasi yang minim
  6. Kurang pengalaman bagi tim anestesi

Apa yang dirasakan pasien ketika dibius spinal

        Mungkin banyak sekali orang yang bertanya, Apa sich yang dirasakan ketika pasien dibius spinal?
  1. Mungkin hal yang pertama kali dirasakan adalah sakit waktu dilakukan penyuntikan, namun itu hanya berlangsung sebentar. Saat dilakukan penyuntikan pasien akan diposisikan sesuai dengan teknik atau prosedur, setelah itu pasien akan diposisikan tidur.
  2. Saat pasien kembali ke posisi tidur, biasanya daerah perut sampai kebawah pasien akan merasa kesemutan atau mati rasa, sehingga pasien tidak dapat mengangkat kedua kakinya. Setelah itu pasien biasanya akan merasa tidak nyaman karna efek pengaruh dari pembiusan, namun bisanya setiap tim akan membuat pasien merasa nyaman saat setelah dilakukan pembiusan.
  3. Ada beberapa pasien akan mengeluh kepala terasa pusing dan rasa ingin muntah, itu bisa terjadi karena pengaruh dari pembiusan itu sendiri. Namun biasanya dokter dapat mengantisifasi keluhan yang terjadi pada pasien
  4. Beberapa pasien juga mengalami efek kedinginan dan badan bergemetaran dengan sendirinya.
Dari beberapa keluhan diatas, sobat jangan khawatir karena setiap dokter anestesi dapat mengantisipasi dan menanggulangi keluhan itu dengan cepat. Setiap operasi pasti ada tim yang memantau kondisi pasien saat sedang menjalani operasi...

Nah.. Sobat mungkin ini adalah artikel yang lebih banyak bercerita tentang pengalaman - pengalaman pasien saat dilakukan tindakan pembiusan spinal.




Posting Komentar untuk "Buis spinal apa ya?"